Mimi...
Happy 5th birthday sayang
Terimakasih sudah berjuang
Melewati awal kehidupan
Mimi ..
Lima tahun yang lalu
Detik kelahiran mu
Sungguh mengharu biru
Kau lahir belum waktunya
Masih kurang satu bulan lamanya
Tapi kau sudah tak sabar menantinya
Begitu inginlah kau lihat dunia
Mimi ...
Mama kena pre eklamsia
Jadi kamu tak bisa tumbuh besar di dalam sana
Tekanan darah tinggi tak kunjung normal juga
Tapi kamu masih bertahan
Mimi....
Waktu itu mama masih harus merawat Mbah uti
Maafkan mama
Mungkin karena terlalu capai
Tidak terlalu menghiraukanmu
Mimi ..
Terimakasih banyak
Sudah menjadi penggembira dalam keluarga
Semoga kamu sukses selalu
Bahagia dunia dan akhirat
Selamanya
Tidak ada komentar:
Posting Komentar